Thursday 12 October 2017


STEAK TEMPE LADA HITAM



Tempe makanan asli Indonesia rasanya sudah nggak asing di telinga dan lidah kamu, kan? Makanan yang sudah go international ini memang juara enaknya. Tapi, banyak juga di antara kamu yang berpikir kalau tempe itu merupakan makanan yang kuno dan nggak kece.


Duh, siapa bilang sih tempe itu kuno, tempe juga selalu mengikuti perkembangan zaman kok. Coba deh resep kreasi tempe di bawah ini, dijamin kamu akan semakin cinta sama tempe. Nggak percaya? Yuk, dicoba sendiri aja.


Nggak cuma daging yang bisa kamu jadiin makanan berkelas, tempe juga sudah pasti bisa. Yap! Tempe bisa juga lho jadi sebuah steak dan untuk membuatnya juga nggak seribet yang kamu bayangin kok. Coba deh!


Bahan yang kamu perlukan:
  • 1/2 balok tempe 
  • 1 butir telur 
  • 2 sdm tepung terigu 
  • 4 siung bawang merah 
  • ketumbar bubuk 
  • garam dan gula secukupnya 
  • 1 bungkus saus lada hitam siap saji 
  • lada hitam bubuk 
  • 1 bawang bombay 
  • 3 sdm minyak/margarin 


Cara membuatnya:
  • Potong-potong tempe dan kamu harus merebusnya sekitar 10 menit, agar tempe jadi mudah dihancurkan. 
  • Sambil menunggu tempe, ulek bawang merah, bawang putih, dan ketumbar hingga halus. 
  • Lalu, hancurkan tempe dengan tanganmu. Setelah tempe halus, campurkan dengan bumbu yang sudah kamu haluskan, tepung terigu, garam, dan gula sekucupnya. 
  • Kemudian bentuklah adonan tempe menjadi pipih dan panggang di atas wajan datar yang sudah kamu kasih sedikit minyak/margarin. Panggangglah hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan taruhlah di atas piring. 
  • Untuk membuat sausnya, tuanglah saus lada hitam siap saji ke dalam wajan ditambahkan dengan irisan bawang bombay. Boleh juga kalau kamu mau menambahkan lada hitam bubuk. Aduk sampai merata. 
  • Dan, tuangkan saus di atas steak tempe. Tadaaa! Steak tempe lada hitam siap kamu makan. Boleh juga lho kalau kamu mau menambahkannya denga rebusan sayur yang lain.

No comments:

Post a Comment